Perbedaan Jaringan 2G, 3G dan 4G


Perbedaan Jaringan 2G, 3G dan 4G - Hallo guys, kali ini saya akan menjelaskan perbedaan jaringan 2G, 3G dan 4G, Jaringan 2G, 3G, dan 4G tentunya sudah sering sekali kita lihat atau kita temui di Smartphone Android kita. Biasanya terletak pada icon sinyal di statusbar. Seringkali juga kita melihatnya bergonta ganti mulai dari E, H+ dan LTE. Apa sebenarnya arti dari semua itu?.

Mungkin yang biasanya kamu ketahui adalah jika sinyal menunjukkan simbol E atau 2G maka kecepatan akses Internet akan lambat dan jika sinyal menunjukkan simbol LTE atau 4G maka akses internet akan lebih cepat dan stabil.

Dari situ saja mungkin kamu sudah bisa berasumsi bahwa Jaringan E atau 2G adalah jaringan yang lambat dan jaringan LTE atau 4G adalah jaringan yang paling cepat. Untuk selengkapnya silahkan kamu simak ulasannnya dibawah ini.

Mengetahui Perbedaan Jaringan 2G, 3G, dan 4G/LTE

1. Jaringan Edge atau 2G

Jaringan E atau EDGE (Enhanced Data rate for GSM Evolution). Walau disebut 'Evolution' sinyal E tidak begitu cepat data transfernya. Kecepatan data transfer sinyal EDGE ini antara 120 Kbps sampai dengan 384 Kbps. Pada smartphone iPhone generasi awal sinyal EDGE adalah jaringan tertinggi yang bisa dipindai. Walau agak lambat, namun membuka Kompasiana mobile tidak terlalu menjemukan dari sinyal GPRS.

2. Jaringan 3G

Sinyal 3G mungkin sedang menjadi andalan di Indonesia. Sinyal 3G sebenarnya turunan dari 2G atau GPRS. 3G sendiri adalah 3GPRS atau GPRS versi 3. Yang membedakan adalah protokol transfer data yang menggunakan UMTS (United Mobile Telecommunication  Technology). Kecepatan datanya dimulai dari 384 Kbps sampai 2 Mbps. Untuk membuka Kompasiana mobile di HP, sinyal 3G lumayanlah. Walau memang butuh kestabilan sinyal yang diterima.

3. Jaringan H atau HSPA/HSDPA

Generasi jaringan berikutnya adalah HSPA (High Speed Packet Access) atau kadang dikenal dengan 3,5G. Sedikit lebih cepat dari sinyal 3G, transfer datanya antara 600 Kbps sampai 10 Mbps. Walau sebenarnya hanya rata-rata 1-3 Mbps. Sedang sinyal HSDPA (High Speed Downlink Packet Access) atau kadang H+ memiliki kecepatan mencapai 7,2 Mbps. Untuk membuka Kompasiana mobile, sinyal dapat sangat diandalkan.

4. Jaringan 4G/LTE

Jaringan 4G atau LTE adalah jaringan yang baru saja hadir di Indonesia dan merupakan jenis jaringan dengan kecepatan transfer yang paling cepat yaitu mencapat 100Mbps sehingga tidak heran jika kecepatan akses internet di Smarpthone kita menjadi sangat cepat sekali dibandingkan jaringan lainnya. Namun sayangnya jaringan ini masih belum bisa dinikmati di beberapa daerah pelosok yang ada di Indonesia karena belum meratanya penyebaran jaringan 4G atau LTE ini oleh para Provider yang ada di Indonesia. Selain itu juga hanya Smartphone kelas menengah keatas saja yang bisa mendukung jaringan ini sedangkan pengguna Smartphone lama hanya bisa menggunakan jaringan sebatas pada tingkat H+ saja.


Nah itulah perbedaan jaringan 2G, 3G dan 4G, pada smartphone sekarang hampir semuanya sudah mendukung jaringan 4G, semoga artikel ini memberikan manfaat. Terimakasih

0 Response to "Perbedaan Jaringan 2G, 3G dan 4G"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel